Jumat, 13 Januari 2017

Mengatasi Starter Mobil Terasa Berat


Starter Mobil Terasa Berat

starter mobil susah
Pernahkah anda mengalami saat akan menyalakan mobil, starter mobil terasa berat, padahal battery masih bagus dan daya listrik masih besar. Hal ini bisa terjadi berulang ulang saat akan menyalakan mobil. Apakah penyebabnya? Biasanya ini disebabkan kerusakan pada motor stater(dinamo starter),bisa disebabkan karena kabel massa (-) yang menghubungkan dari battery  ke dinamo starter dalam kondisi tidak layak,atau mungkin karena kurang kencang. Jika sudah dikencangkan tetapi masih berat juga,berarti terdapat kerusakan di dalam motor starter mobil anda.
starter mobil 
Kira kira kerusakan apa saja yang sering terjadi pada motor starter? Kerusakan yang paling sering terjadi pada motor starter yaitu carbon brush (kul booster) starter yang aus (habis) ini harus diganti. Sebaiknya ganti dengan kualitas yang bagus jika tidak maka percuma saja,carbon brush hanya bertahan sementara. Kondisi carbon brush yang buruk dapat menyebabkan starter menjadi berat dan mesin jadi susah menyala. Selain itu bes dinamo starter juga dapat menyebabkan starter menjadi berat,biasanya bes sudah aus sehingga as dinamo dan rumah dinamo menjadi longgar menyebabkan gigi bendik tidak bisa bekerja dengan baik.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar