7 Cara Memaksimalkan Kamera pada Smartphone iPhone
Untuk memperoleh hasil jepretan terbaik, tentu dibutuhkan teknik dan trik khusus. Cara memaksimalkan kamera smartphone menjadi satu hal yang harus diketahui oleh para gadgetgrapher. Bagi Anda yang ingin memperoleh hasil jepretan yang lebih baik dari perangkat iPhone, berikut telah kami rangkum cara memaksimalkan kamera iPhone.
1. Aktifkan fitur Camera Grid setiap akan Mengambil Gambar
Fitur camera grid mungkin memang terlihat sedikit mengganggu pandangan saat hendak mengambil gambar. Namun keberadaan kotak-kotak yang memenuhi layar tersebut bukan tanpa alasan. Fungsi fitur ini sebenarnya untuk membantu pengguna mendapatkan point of view yang baik. Pengguna bisa memanfaatkan garis-garis tersebut untuk menempatkan objek gambar pada titik simetrisnya atau pada posisi yang lebih menarik lagi. Tentunya semua itu bisa diatur sesuai dengan jiwa seni penggunanya.
Untuk mengaktifkan fitur ini, masuklah ke menu setting dan cari menu “Photos & Camera”. Dari sini Anda bisa mengaktifkan atau menonaktifkan grid camera. Saat menggunakan fitur ini, cobalah untuk menempatkan objek yang akan dijepret di sisi sebelah kanan atau sisi sebelah kiri dengan komposisi yang tepat.
2. Hindari Penggunaan Flash
Flash kamera memang sangat membantu untuk mendapatkan pencahayaan tambahan, khususnya saat sedang mengambil gambar di tempat yang minim cahaya. Namun perlu menjadi catatan, mengambil gambar dengan flash juga bisa mengurangi akurasi warna pada gambar. Hasil jepretan menjadi kurang natural dan terkadang terlalu over saturated. Menggunakan flash memang tidak salah. Namun sebaiknya usahakan untuk menggunakannya seminim mungkin. Cobalah untuk memanfaatkan cahaya alami sebaik mungkin. Dengan demikian, hasil jepretan juga akan terlihat lebih natural.
3. Jangan Gunakan Zoom
Anda suka mengambil gambar dari jarak jauh dengan memanfaatkan fitur zoom? Bagaimana hasil jepretannya? Jika ditanya demikian, jawabannya pastilah tidak bagus. Detail yang berkurang dan noise yang cukup banyak memang menjadi konsekuensi dari foto yang diambil dengan menggunakan fitur ini. Meski fitur ini sangat membantu pengguna mengambil gambar yang letaknya jauh, hasil jepretannya dipastikan sangat jelek.
Jika Anda menginginkan hasil jepretan yang detail dan minim noise, jangan mengambil gambar dengan fitur zoom. Alih-alih mengambil gambar dari jarak jauh, cobalah untuk mendekati objek tersebut. Cara ini jauh lebih direkomendasikan dan membantu pengguna memperoleh hasil jepretan yang lebih detail dan bersih. Cara memaksimalkan kamera iPhone yang satu ini telah digunakan oleh para gadgetgrapher.
4. Pertimbangkan Fitur HDR
Fitur HDR sangat membantu pengguna untuk mendapatkan hasil jepretan yang lebih berkualitas. Itu karena fitur ini bekerja dengan menggabungkan 3 eksposure yang meliputi gelap, normal dan terang. Pada smartphone kelas high-end, kemampuan fitur ini benar-benar sangat baik. Begitu pula dengan fitur HDR pada iPhone. Menariknya lagi, fitur HDR pada iPhone juga memiliki kemampuan untuk menganalisa kondisi sekitar. Jika kondisinya memang memungkinkan untuk menggunakan HDR, fitur ini akan aktif. Tentu saja kelebihan tersebut sangat membantu pengguna yang sedang bingung apakah ingin menggunakan HDR atau tidak.
Dengan fitur HDR, kualitas gambar yang dihasilkan akan jauh meningkat. Berkat fitur ini kamera iPhone juga bisa menangkap gambar secara lebih dinamis. Namun satu hal yang perlu menjadi catatan. Saat fitur ini aktif, kecepatan kamera akan sedikit menurun. Jika Anda mengambil foto dengan tangan atau tanpa bantuan tripod, usahakan tangan Anda cukup stabil saat mengambil gambar.
5. Menggunakan Aplikasi Kamera dan Foto
Sebenarnya aplikasi kamera bawaan iPhone sudah cukup kaya fitur dan memiliki kualitas yang sangat baik. Namun bagi Anda yang ingin mendapatkan hasil yang berbeda atau sekedar ingin melakukan eksperimen, ada banyak aplikasi kamera yang dapat diunduh di App Store. Anda bisa memilih salah satu diantaranya. Salah satu aplikasi kamera yang sudah teruji kemampuannya adalah PROCAM. Aplikasi ini menyediakan berbagai macam mode mulai dari face detection, night mode hingga anti shake. Selain itu PROCAM juga memungkinkan pengguna untuk mengatur fokus dan eksposure demi memperoleh hasil jepretan yang lebih baik.
Agar hasil jepretan terlihat lebih menarik lagi, Anda bisa menggunakan aplikasi editor foto seperti VSCO cam. Dengan aplikasi ini, Anda bisa mengedit foto sehingga tampak lebih menarik. Tutupi cacat pada foto atau atur sedemikian rupa sehingga foto terlihat lebih menawan. Aplikasi editor foto ini juga memungkinkan pengguna untuk mengubah ketajaman dan eksposure gambar. Tak hanya itu saja, ada juga fitur yang mampu membuat foto terlihat lebih hidup.
6. Coba Mode Manual
Mode profesional yang dimaksud di sini adalah mode manual yang memungkinkan pengguna untuk mengatur ISO, brightness, kontras, white balance dan kontrol-kontrol lain secara independen untuk mendapatkan hasil jepretan yang sesuai dengan keinginan. Kamera smartphone kelas atas seperti iPhone sudah dilengkapi dengan mode ini. Menggunakan mode manual memang lebih sulit. Itu karena semua kontrol yang mempengaruhi hasil jepretan ditentukan sendiri oleh pengguna smartphone. Anda mungkin harus melakukan beberapa trial and error sebelum memperoleh pengaturan terbaik. Namun saat Anda menemukan pengaturan kamera iphone terbaik, bisa dipastikan hasilnya akan terlihat lebih profesional.
Mode manual atau mode profesional ini cukup sering digunakan oleh fotografer profesional. Di tangan profesional, mode ini bisa sangat powerful. Bahkan hasil jepretannya bisa tidak disangka-sangka dan sama sekali tidak terlihat seperti hasil jepretan dari kamera smartphone. Karena kemampuan mode manual yang begitu powerful, Anda harus mencoba cara memaksimalkan kamera iPhone yang satu ini.
7. Menggunakan Mode Fokus yang Tepat
Kemampuan teknis dan kreativitas adalah resep utama dalam mendapatkan hasil jepretan terbaik. Aspek teknis memang sudah tidak dapat diganggu gugat. Namun bagi pengguna awam, setidaknya mereka harus memahami prinsip dasar dalam mengambil gambar khususnya konsep fokus.
Fokus yang baik adalah kunci foto yang baik. Untuk yang satu ini, pengguna harus memahami 3 jenis kontrol fokus kamera iPhone yang meliputi autofocus, tap to focus dan manual focus. Ketiga jenis fokus ini memiliki kelebihannya masing-masing dan cocok digunakan dalam kondisi-kondisi tertentu saja. Untuk autofocus, mode ini cocok untuk mengambil gambar dengan latar yang luas. Sedangkan untuk tap focus, mode ini memungkinkan pengguna untuk menentukan titik mana yang ingin dijadikan fokus. Dan yang terakhir atau manual focus, mode fokus ini cocok untuk mengambil foto close up. Itu karena mode ini mampu memberikan tuning fokus terbaik.
Untuk mendapatkan foto terbaik, pastikan untuk menggunakan ketiga mode fokus tersebut sesuai dengan kondisi. Dengan menerapkan cara memaksimalkan kamera iPhone dengan baik, Anda pasti akan terkejut dengan kualitas jepretan yang unik.
Sumber
Tidak ada komentar:
Posting Komentar